http://makeyourholidaysss.blogspot.com/2014/04/welcome-to-our-blog.html

Minggu, 13 April 2014

BEAUTIFUL ALOR


Alor adalah pulau yang terletak di Provinsi Nusa Tenggara Timur. Pulau ini menyimpan pesona alam yang sangat indah dan tak akan habis untuk dinikmati keindahannya. Di daratan, kalian bisa melihat pegunungan landai, gunung berapi, air terjun, pemandian air panas, padang rumput dan hutan hujan yang lebat.

Untuk bisa mencapai Alor kita bisa lewat Kupang, NTT, ke Kota Kalabahi Alor, dengan penerbangan sekitar sejam. Setibanya di Alor, akan terasa sekali keramahan dan kenyamanan para penduduk lokal. Perlu kalian ketahui, banyak pedesaan di sana yang masih di penuhi rumah rumah tradisional asli sana. Bisa dijamin, kalian akan di sambut dengan ramah tamah, lalu diajak untuk berkeliling desa tersebut. Disana juga kalian bisa menyaksikan tari tradisional khas daerah sana yaitu tari Lego Lego. Tarian ini merupakan tari pergaulan masyarakat Alor, dimana penarinya saling berpegangan tangan untuk mempererat persahabatan




Tarian Lego Lego


Wisata Bahari

Terumbu karang di Pulau Alor
Alor memiliki wisata bahari kelas dunia yang sangat memukau, yang tersebar di delapan taman laut, seperti : Taman Laut Selat Pantar, Alor Kecil, Pura, Ternate, Ampera, Alila, Wolwa dan Mali.
Diantara banyaknya tempat wisata bahari yang memukau cobalah singgah ke sebuah pantai terdekat Alor, yang dikenal dengan Pantai Sabanjar. Disini kalian bisa melakukan Snorkeling, penyelaman dengan menggunakan kacamata selam beserta pipa pernapasan. Hanya dengan berenang sejauh kurang lebih 10 meter dari bibir pantai, kalian sudah dapat melihat berbagai macam terumbu karang yang masih asli, dengan berbagai bentuk dan warna. 

Madu Pohon

Madu Pohon menjadi daya tarik tersendiri di Pulau Alor
Berwisata ke Alor tak lengkap, jika hanya menikmati wisata alam dan baharinya yang memukau. Jangan lupa juga membawa oleh oleh khas di sana, yakni madu pohon.
Nah, untuk mendapatkannya, kalian bisa mencari sebuah pohon Lilin (sebutan dari masyarakat setempat). Pohon itu biasanya dipenuhi sampai ratusan sarang lebah yang begitu indah. Lebah lebah itu sangat jinak, sehingga bisa disekati dan diambil madunya tanpa membuat para lebahnya kabur ke pohon lain. Para lebah akan tetap setia di pohon Lilin itu dan terus akan membuat sarang lebah yang lainnya.


AKSES MENUJU PULAU ALOR


Transportasi Udara

Dari Jakarta/Surabaya bisa mengambil penerbangan menuju Kupang terlebih dahulu. Saat ini maskapai yang melayani rute Jakarta-Kupang atau Surabaya-Kupang adalah Garuda Indonesia, Lion Air dan Batavia Air.
Dari bandar udara El Tari Kupang terdapat satu jadwal penerbangan dari maskapai Trans Nusa di siang hari.
Penerbangan menuju Pulau Alor akan melintasi Selat Ombai dengan ketinggian jelajah pesawat rata-rata pada 13.000 kaki diatas permukaan laut. Jadi dari balik jendela pesawat, kita masih dapat menikmati indahnya alam Nusa Tenggara Timur. Dan asyiknya, meskipun termasuk penerbangan jarak dekat kita mendapatkan snack yang dibagikan pramugari. Lumayan lah, buat ganjal perut hehe :)
Setibanya di Bandara Mali, Pulau Alor kita dapat langsung menuju ke Kota Kalabahi dengan menggunakan mobil carteran ataupun ojek yang sudah biasa mangkal di depan bandara. Tarif ojek sekitar Rp 30.000,- sedangkan untuk mobil carteran sekitar Rp 120.000,- (masih bisa nego). Cukup dekat jarak Bandara Mali ke Kalabahi, hanya 7 Km atau sekitar 15 menit berkendara. Jalanannya pun sudah aspal hot mix, mulus, di pulau kecil yang sangat jauh dari ibukota seperti ini ternyata infrastrukturnya sudah bagus.


Transportasi Laut

Wisatawan juga dapat menggunakan jalur laut untuk menuju Kalabahi, ibukota Alor. Pelabuhan Kalibahi ada di tengah kota. Banyak angkot untuk keliling kota dengan tarif hanya sekitar Rp 4000,-. Dari pelabuhan Bolok, Kupang, kapal ferry berlayar seminggu 2 kali. KM Awu berangkat dari Kupang jam 03.00 sampai di Kalibahi jam 16.00. Waktu tempuhnya tentu jauh lebih lama apabila dibandingkan dengan menggunakan pesawat. Namun pelayaran melintasi laut Sawu tidak akan membosankan karena apabila beruntung, tak jarang lumba-lumba sering berenang mengiringi laju kapal di haluan. Pelabuhan Bolok terletak di sisi barat Teluk Kupang, agak jauh dari pusat kota.
Ada alternatif lain nih dari Pulau Jawa, kalau memang punya waktu liburan panjang, silakan coba naik kapal PELNI yang singgah di Kalabahi, yaitu KM Sirimau yang berangkat dari Jawa, Kalimantan, Makassar dan KM Awu yang berangkat dari Jawa, Bali, dan Makassar. Yah, itung-itung sekalian keliling Indonesia. Pasti seru!!
Informasi PELNI:
Harga tiket kelas 1 Rp 307.000,-
Harga tiket kelas ekonomi Rp 88.000,-

No telp PELNI Kupang 0380 821944
No telp PELNI Kalabahi 0386 21195
Simulasi dan jadwal PELNI selengkapnya ada di www.pelni.co.id

Kamu nggak perlu pusing-pusing lagi mikirin gimana caranya buat liburan ke Alor. Kami selalu mempermudah perjalanan kamu dan make your trip guys!!!

Kami menyediakan link untuk penginapan, tinggal klik!

Bingung gimana dapetin tiketnya??? Tinggal klik!
INFO TRANSPORTASI MENUJU PULAU ALOR

Kamu bisa mencari penerbangan ke Kupang dari Jakarta atau Surabaya.

Sedikit cuplikan tentang Pulau Alor. Check this out!



Tidak ada komentar:

Posting Komentar